Sunday, July 7, 2013

Trans Studio Bandung, Sarana Wisata dan Edukasi

Trans Studio Bandung, Sarana Wisata dan Edukasi


Akhir pekan kemarin saya pulang kampung ke Bandung sambil berniat wisata ke Trans Studio Bandung yang terletak di Jalan Gatot Subroto no 289 Bandung, masih satu kawasan dengan Mall Terbesar di Asia Tenggara, yaitu Bandung Super Mall.
Dengan harga tiket Rp.200.000/orang di hari libur dan 150.000/orang di hari biasa, kita bisa sepuasnya mengikuti segala wahana yang tersedia disana tanpa bayar kembali, untuk segala transaksi didalam Trans Studio ini, kita hanya diperkenankan memakai kartu Top Up yang telah kita beli di loket, termasuk untuk membayar tiket masuk. Jika keperluan makanan dan minuman dirasa kurang, kita bisa mengisi ulang Top Up didalam area Trans Studio tersebut.
Begitu masuk, kita langsung di foto oleh kru Trans Studio didepan screen besar bertuliskan Trans studio Bandung, bahkan di setiap wahana ada tukang fotonya sendiri dan bisa kita ambil menjelang pulang di booth foto yang terletak didepan pintu masuk.
Kawasan Indoor Theme Park yang katanya terbesar didunia ini, terdiri dari dua lantai dibagi tiga bagian, yaitu;
Studio Central yang memberi pengetahuan dunia dibalik layar, kita bisa langsung mencoba bagaimana dubbing suara untuk sebuah film, rekaman suara, mixing dan pengambilan gambar.
Dalam kawasan Studio Central ini terdapat wahana : Yamaha Racing Coaster, Transcar Racing, Giant Swing, Si Bolang Adventure, Vertigo, Dunia Anak, Marvel Super Heroes 40, Trans City Theater, Trans Studio Science Center, Trans Broadcast Museum.
Magic Corner tersedia berbagai wahana yang bisa memberi sensasi berbeda pada kita terhadap dunia lain dan keajaiban yang ada, disini terdapat wahana : Dunia Lain The ride, Negeri Raksasa, Special Effects Action, Dragon Riders, Pulau Liliput, Blackheart Pirate Ship. Berbagai wahana ini akan mengantarkan kita pada petualangan yang berbeda.
Lost City Untuk petualang bisa coba wahana ini : Amphitheater, Sky Pirates, Jelajah dan Kong Climb
Ke 20 wahana diatas menyenangkan bagi semua yang ada disana tapi akan lebih menyenangkan buat anak-anak, sebab didalamnya terdapat edukasi yang maksimal, seperti dalam petualangan si Bolang, bisa merangkum budaya Indonesia dalam satu kawasan, baik nyanyian, pakaian adat dan interior, begitu pula untuk Science center, didalamnya tersedia gallery-gallery untuk pelajaran Kimia, Biologi, Fisika, Matematika dan Ilmu Pengetahuan alam serta dilengkapi alat praga dan ruang praktikum yang bisa dicoba langsung, anak kita bisa merasakan dunia pengetahuan yang nyata dan ini adalah pengalaman yang seru dan berkesan.
Saya tak melewatkan jadwal show parade dan pertunjukan yang diadakan rutin disana, seperti setiap pukul 13.00 ada Kabaret Kabayan Goes to Hollywood cerita cinta Kabayan dan Nyi Iteung yang go international juga ada cerita Legenda Putera Mahkota pada Jam 15.00, kedua pertunjukan ini diisi dengan kolaborasi sentuhan musik tradisional dan modern, dengan spesial efek yang megah dan glamour, layaknya broadway.
Jam 17.00 ada parade show dan pawai mobil hias, berbagai icon dan tokoh dalam film dan musik akan kita saksikan di sepanjang jalan dalam Trans Studio, pokoknya jangan sampai terlewatkan, pasti menyenangkan dan sangat menarik untuk diambil foto.
Fasilitas publik seperti tempat makan, mushola, atm center dan toilet terasa nyaman dan bagi yang ingin merchandise Trans Studio, terdapat beberapa Trans store di berbagai titik.
Dari mulai jam buka di 11.00 siang dan tutup pada 22.00 akan cukup untuk menjelajahi semua wahana yang tersedia, kalau saya hanya sampai selesai parade show saja karena takut terlalu malam untuk kembali ke Jakarta.
Memuaskan sekali berpetualang di Trans Studio walaupun indoor tapi sudah bisa menjelajah berbagai wahana dan pertunjukan berkelas.
Kelemahan wisata disini adalah, tidak bisa bawa masuk makanan dan minuman dan semua makanan dan minuman yang terdapat dalam area Trans Studio ini terbilang mahal, untuk air mineral pun tak boleh dibawa asuk dari luar, padahal untuk menjelajah berbagai wahana perlu banyak minum dan cepat lapar.

No comments:

Post a Comment