Friday, July 5, 2013

Jajang Bertekad Kembali Bobol Gawang Persib

Jajang Bertekad Kembali Bobol Gawang Persib


Bandung - Striker Mitra Kukar Jajang Mulyana mengakui nama besar Persib Bandung. Menurutnya, tidak mudah bagi Mitra Kukar melawan Persib terlebih kala bermain di hadapan supporter fanatiknya.
Oleh karena itu, tantangan besar bagi dirinya adalah bagaimana bisa bermain lepas, keluar dari pengaruh tekanan dari bobotoh.

Selain faktor bobotoh, Jajang juga mewanti-wanti rekan-rekan satu timnya di Mitra Kukar untuk bermain lebih tenang dan menunggu moment terbaik untuk menguasai pertandingan. Tidak lupa juga, pada laga nanti, dia pun mengimbau para pemain tim berjuluk Naga Mekes ini jangan sampai lengah.

"Kita harus bisa menghadapi tekanan dari penonton. Terus yang penting kita harus bisa bermain sabar jangan terburu-buru lalu konsentrasi penuh dalam pertandingan Insya Allah kita bisa meraih tiga poin," ucap Jajang saat dijumpai seusai menjalani ujicoba lapangan di Stadion si Jalak Harupat Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat (5/7/2013).

Pada putaran pertama lalu, Jajang sempat membobol gawang Persib dan melakukan selebrasi. Kali ini, Jajang sadar pada laga nanti bukan tidak tidak mungkin bobotoh akan meluapkan kekesalannya dengan meneriakinya ketika bermain.

Hal itu diprediksi bakal menimpa Jajang saat pertandingan mendatang, mengingat pemain berusia 24 tahun ini berdarah asli sunda, dan memulai kariernya di tim Persib Junior. Dia pun mengaku sudah mempersiapkan langkah antisipasi untuk menghadapi luapan kekecewaan para bobotoh tersebut.

"Mungkin karena pada putaran pertama saya cetak gol ke gawang Persib dengan selebrasi seperti itu, mungkin bobotoh sedikit kecewa, karena saya sebagai orang Bandung, dan bobotoh pasti akan meneriaki saya. Antisipasinya mungkin lebih ke mental sendiri," tuturnya.

Menyoal performa skuad Maung Bandung saat ini, Jajang menilai tim Persib kini lebih menunjukkan perkembangan yang signifikan. Pasalnya di beberapa laga terakhir, Firman Utina dkk selalu mengamankan tiga poin dari tim lawan.

Namun, jika kembali diturunkan pada leg kedua ini, Jajang bertekad mempersembahkan kemenangan bagi Mitra Kukar. Bahkan, dia pun justru ingin kembali merobek jala gawang skuad Maung Bandung.

"Melihat perkembangan Persib sedang naik-naiknya karena beberapa pertandingan Persib selalu menang. Target pribadi kalau diberi kepercayaan lagi saya ingin cetak gol, dan target kita minimal menang bukan imbang atau kalah," tandasnya. [gin]

No comments:

Post a Comment